| Selamat datang di zona integritas BBKK Makassar | | Wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih melayani | | Dilarang memberikan suap / gratifikasi dalam bentuk apapun | | Laporkan bila ada permintaan gratifikasi melalui menu WBS pada website ini | | Pelayanan Hari Senin - Jumat (kecuali hari libur dan tanggal merah) | Jam Pelayanan 08.00 - 16.00 | | Wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani | | Selamat datang di zona integritas BBKK Makassar | | Wilayah bebas dari korupsi (WBK) dan wilayah birokrasi bersih melayani | | Dilarang memberikan suap / gratifikasi dalam bentuk apapun | | Laporkan bila ada permintaan gratifikasi melalui menu WBS pada website ini | | Pelayanan Hari Senin - Jumat (kecuali hari libur dan tanggal merah) | Jam Pelayanan 08.00 - 16.00 | | Wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih dan melayani |



SAMBUT HKN KE-60, BBKK MAKASSAR LAKSANAKAN PEMERIKSAAN KESEHATAN GRATIS DAN DONOR DARAH DI BANDARA SHIAM


Makassar, Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 tahun 2024, pada hari Rabu tanggal 13 November 2024, BBKK Makassar menggelar kegiatan donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat umum serta lintas sektor di Bandar Udara Sultan Hasanuddin Makassar. Pada acara yang berlangsung di Kantor Induk BBKK Makassar Jl. Bandar Udara Sultan Hasanuddin Makassar, tercatat 110 orang hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Acara ini berhasil mengumpulkan 46 kantong darah.


Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan sosial ini sangat tinggi. Hal ini terlihat dari banyaknya warga yang datang sejak pagi hari untuk mendaftarkan diri sebagai pendonor. Tidak hanya dari kalangan lintas sektor bandara, namun juga beberapa masyarakat umum yang kebetulan berkunjung untuk keperluan lainnya turut berpartisipasi dalam aksi kemanusiaan ini.


Selain donor darah, panitia juga menyediakan berbagai jenis pemeriksaan kesehatan gratis. Mulai dari pemeriksaan tekanan darah, gula darah, screening / VCT Mobile HIV AIDS dan IMS, screening penyakit TB hingga konsultasi dengan dokter umum. Fasilitas ini sangat bermanfaat bagi masyarakat untuk mengetahui kondisi kesehatan mereka.


Agus Jamaludin,SKM.,M.Kes selaku Kepala BBKK Makassar menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh pendonor. "Setiap tetes darah yang didonorkan sangat berarti bagi nyawa orang lain. Kami sangat berterima kasih atas kepedulian masyarakat terhadap sesama," ujarnya.



Lebih lanjut, Agus menjelaskan bahwa darah yang terkumpul akan disalurkan untuk memenuhi kebutuhan darah bagi pasien yang membutuhkan melalui Unit Transfusi Darah (UTD) PMI Kota Makassar. "Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk terus berdonasi dan peduli terhadap kesehatan," imbuhnya.


Kegiatan donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis ini tidak hanya bermanfaat bagi masyarakat, namun juga menjadi momentum bagi BBKK Makassar untuk mempererat hubungan dengan lintas sektor serta masyarakat. Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah dan menjaga kesehatan dapat terus meningkat.


Melihat antusiasme masyarakat yang hadir, Agus menambahkan dalam waktu dekat tidak menutup kemungkinan akan dilakukan kegiatan serupa, mengingat BBKK Makassar memiliki beberapa wilayah kerja yang juga dapat berkolaborasi dengan lintas sektor di wilayah tersebut serta masyarakat sekitar. #GerakBersamaSehatBersama (rasya).

KOMENTAR

agu jamaludin
Nov 17, 2024 2:29 AM

semoga tetesan darah bpk ibu menjadi amal ibadah dan penyembuh bagi mereka yg membutuhkannya

Tinggalkan Pesan